Selasa, 20 Mei 2025

EKTRAKURIKULER

Ekastrakurikuler adalah kegiatan non akademis yang memberikan wadah kepada para siswa untuk menyalurkan dan meningkatkan bakat dan minat yang dimiliki oleh setiap siswa. beberapa ekstrakurikuler yang ada di SMP Al Hikmah antara lain :

  1. Ekatrakurikuler Wajib, ektrakurikuler ini wajib diikuti oleh seluruh siswa dalam satu jenjang dan penilaiannya akan dimasukkan ke dalam nilai raport siswa. Ektra wajib tersebut meliputi Khitobah (Bahasa Inggris untuk kelas 8 dan Bahasa Indonesia untuk kelas 7) dan Program Karya Ilmiah (PROKARIMAH) untuk kelas 8
  2. Ektrakurikuler Pilihan, ektrakurikuler ini meliputi Sepak Bola, Propala, Tata Boga, Tae Kwon Do, Seni Musik, Basket, Bulu Tangkis, Tenis Meja, Komputer, English Club, Indonesia Club, Elektronika dan Tapak Suci. Untuk penjelasan detail masing-masing ekstra bisa meng-klik link berita

oleh: em_farkhan

Selengkapnya......

Selasa, 21 April 2009

ELEKTRONIKA

Elektronika dasar adalah ekskul yang digemari sebagaian kecil para siswa, di ekskul ini anak diberi bekal untuk mengetahui dunia elektronika lebih jauh, bagaimana memperlakukan alat, bagaimana merawat dan bagaimana mereparasi jika terjadi gangguan. Fokus sebenarnya adalah menguasai peralatan elektronika rumah tangga, sehingga jika terjadi sesuatu di rumah anak bisa membetulkan.
Ada juga yang sampai bisa merangkai dan menghasilkan sebuah sirkuit yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Seperti alarm bak mandi, lampu hias, robot sederhana, alat pengunci rumah jarak jauh, pengendali listrik jarak jauh dengan ponsel yang pernah menyabet juara I LPIR Nasional. Masih banyak karya anak yang menakjubkan.

Para siswa sedang berlatih merangkai komponen elektronik

Ust. Supriyono sedang memberi contoh bagaimana "menyolder" yang benar

Pembina Ekskul sedang memberi penjelasan fungsi komponen-komponen elektronik


Para siswa sedang melakukan finishing karya Robot meraka

Sedang di "Shoot" untuk ditayangkan di salah satu TV swasta Nusantara.
Dibyo, Vito dan Fahmi sedang mempresentasikan karya "Pengendali Listrik Jarak Jauh dengan menggunakan Ponsel"




Selengkapnya......

BOLA BASKET

Bola basket adalah salah satu cabang olah raga yang banyak diminati oleh para siswa sehingga pada saat seleksi calon anggota ekskul ini lumayan ketat, ada dua kelompok yaitu basket putra dan basket putri. Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari selasa jam 14.05 s.d 15.25 setiap minggunya.
banyak event yang telah diikiuti meski belum ada prestasi yang menhembirakan. paling tidak para siswa punya pengalaman dan berlatih untuk semangat berkompetisi








oleh:em_farkhan



Selengkapnya......